Agus Lio Ban Group merupakan usaha milik alumni gontor H Agus Maulana, yang juga Ketua Umum Forum Bisnis IKPM Gontor. Perusahaan ini turut mensupport dalam pendirian unit usaha wakaf milik gontor yakni Gontor Auto Service, bengkel dan toko ban di Ponorogo. Unit usaha ini melengkapi unit usaha pondok yang ada di lingkup Yayasan Pemeliharaan dan Perluasan Wakaf Pondok Modern (YPPWPM) Gontor.
Senin, 28 Agustus 2023, Ibunda H Agus Maulana wafat di RS Santosa Bandung. Ketua YPPWPM Ustadz Ismail Abdullah Budi Prasetyo menyempatkan untuk bertakziah langsung ke kediaman keluarga almarhumah bersama pengurus PP IKPM Gontor.
Rombongan melanjutkan perjalanan menuju lokasi pemakaman di Kompleks Pondok Modern Darul Falah Cimenteng, yang merupakan pesantren wakaf binaan Agus Lio Ban Group. Disambut langsung oleh Pimpinan Pondok Ustadz Komarudin, M.MPd beserta para asatidz dan santri. Rombongan juga didaulat untuk memberikan tausiyah dan wejangan kepada para santri yang dipusatkan di Mesjid Al Hamid PMDFC.


Selepas perfotoan dan makan siang, rombongan diajak berkeliling pondok dan juga mengunjungi kawasan DAFA Dream Land, yang merupakan kawasan lahan wakaf produktif yang ditanami durian, alpokat, pisang, area camping ground, peternakan sapi dan kambing, area wisata dan kuliner, berkuda, trek offroad, serta berbagai fasilitas lainnya untuk mendukung perekonomian pondok.




Pondok Modern Darul Falah Cimenteng merupakan pondok yang dibangun dengan konsep wakaf secara total, baik wakaf asset maupun wakaf pengelolaan, sistem dan nilainya. Saat ini ada 325 santri putra dan putri yang berasal dari daerah sekitar pondok dan luar kota.